Selamat Hari Literasi Internasional (Hari Aksara Internasional)

By BKPSDM 08 Sep 2018, 11:52:51 WIB Infografik
Selamat Hari Literasi Internasional (Hari Aksara Internasional)

Literasi berakar dari latin yakni 'literature', dalam bahasa inggris 'letter'. Literasi merupakan wujud kualitas seseorang, dalam hal kemampuan melek aksara yang di dalamnya mencakup kemampuan membaca dan menulis. Menurut UNESCO, pemahaman orang tentang makna literasi sangat dipengaruhi oleh penelitian akademik, institusi, konteks nasional, nilai-nilai budaya, dan juga pengalaman. Pemahaman yang paling umum dari literasi adalah keterampilan membaca dan menulis. UNESCO menjelaskan bahwa kemampuan literasi merupakan hak setiap orang. Kemampuan literasi dapat meningkatkan kualitas individu, keluarga, maupun masyarakat. Karena sifatnya yang "multiple Effect". kemampuan literasi membantu memberantas kemiskinan, mengurangi angka kematian anak, pertumbuhan penduduk, dan menjamin pembangunan berkelanjutan, dan terwujudnya perdamaian. Buta huruf, bagaimanapun, adalah hambatan untuk kualitas hidup yang lebih baik.
 
Hari Aksara Internasional digagas oleh UNESCO dalam konferensi para menteri pendidikan tentang Pemberantasan Buta Huruf, di Teheran, Iran, pada tanggal 8-19 September 1965. ”Hari Aksara Internasional telah ditetapkan diperingati tanggal 8 September melalui Konferensi UNESCO tanggal 26 Oktober 1966. Sejak 1967, perayaan Hari Literasi Internasional telah berlangsung setiap tahun di seluruh dunia untuk mengingatkan publik tentang pentingnya literasi sebagai masalah martabat dan hak asasi manusia, dan untuk memajukan agenda keaksaraan menuju masyarakat yang lebih melek huruf dan berkelanjutan.(hs/bkpsdmtala)



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Write a comment

Ada 8 Komentar untuk Berita Ini

View all comments

Write a comment